eFootball PES 2023 Download Versi Terbaru (Latest) Gratis

Radarbisnnis.co.id-Konami merilis eFootball PES 2022 di musim gugur 2021 sebagai suksesi dari seri game sepak bola legendaris Pro Evolution Soccer (PES). Setelah eFootball 2022 dirilis, seri game PES, yang juga dikenal dengan nama Winning Eleven (WE) tidak akan pernah sama lagi. Ada banyak kritik terhadap game ini.

Banyaknya kritik bukan berarti game ini tidak bisa atau tidak layak dimainkan. PES eFootball 2022 tetap layak dimainkan dan menjadi game yang bisa Kamu mainkan ketika bosan. Hanya saja, eFootball tidak mampu memenuhi ekspektasi penggemar dan tidak mampu menampilkan kualitas yang harus ditampilkan.

Pesaing utamanya, seri game FIFA dengan FIFA 22 yang dirilis di tahun dan bulan yang sama mampu menampilkan gameplay sepakbola yang fluid, dinamis, dan seru. Menarik melihat dan membahas review, kelebihan, dan kekurangan dari eFootball 2020 beserta hal apa saja yang membuatnya tidak dinilai baik.

Apa Itu eFootball 2022?

 

eFootball 2022 adalah game sepakbola yang dikembangkan dan dirilis oleh Konami Digital Entertainment. Sebelumnya, eFootball bernama PES dan PES adalah salah satu game sepakbola paling populer dan paling banyak dimainkan di dunia. Di tahun 2021, Konami memutuskan memberhentikan seri game PES.

Game eFootball 2022
Pengembang Konami Digital Entertainment
Perilis Konami Digital Entertainment
Seri eFootball
Mesin Grafis Unreal Engine 4
Platform Windows, PS4, PS5, Xbox One, Xbox Series X/S, Android, iOS
Rilis 30 September 2021 , 2 Juni 2022 (Android, iOS)
Genre Olahraga, Sepak Bola
Mode Singeplayer, Multiplayer
Download https://store.steampowered.com/app/1665460/eFootball_2022/

eFootball tampil dengan gameplay dan fitur yang tidak jauh berbeda dengan PES. Artinya, dalam eFootaball PES 2022, Kamu bisa memainkan beragam tim sepak bola, dari mulai tim nasional, klub, sampai tim yang Kamu buat sendiri. Tersedia beragam mode, dari mulai match persahabatan sampai turnamen.

Selain bermain sendiri, Kamu bisa bermain bersama teman melalui mode multiplayer offline dan online. Yang berbeda dari game ini adalah eFootball PES 2022 gratis dimainkan (free to play). eFootball 2022, menyediakan game dasar gratis dengan beberapa konten premium yang harus ditebus dengan uang.

eFootball 2022 adalah game multi-perangkat. Game yang menggunakan Unreal Engine 4 ini dirilis di PC Windows, Playstation 4, Playstation 5, Xbox One, Xbox Series X/S, Android, dan iOS. Sampai saat ini, Konami masih merilis konten baru untuk game ini, dengan update beserta konten baru tersedia Juni 2022.

Fitur dan Gameplay eFootball 2022

 

Jika Kamu pernah atau bahkan pemain setia PES, Kamu sebenarnya tidak perlu mendapatkan banyak perkenalan. Fitur-fitur yang ada di game ini tidak berbeda jauh dengan PES. Yang paling berbeda adalah kewajiban untuk membayar beberapa konten yang sebelumnya Kamu bayar dengan membeli game ini.

1. Era Baru Sepak Bola Digital

eFootball 2022 menjanjikan era baru game sepak bola dengan bertransformasi dari PES ke eFootbal. eFootball akan menawarkan babak baru dalam menikmati game sepak bola masa depan. Perkembangan pesat eSports, membuat game ini adalah game yang serius dan kompetitif untuk dimainkan siapa saja.

2. Gameplay Realistis

Konami menyediakan animasi, AI, mode, grafis, dan pengembangan yang serius untuk game sepak bola ini. Terdapat beberapa peningkatan kualitas dari bagaimana permainan sepak bola harus dipresentasikan. Anda bisa menikmati gameplay permainan sepak bola yang menarik, adiktif, dan mudah dimainkan.

3. Tim Otentik dan Pemain Berlisensi

eFootball PES 2022 menyediakan tim-tim internasional yang otentik beserta pemain berlisensi. Kamu bisa memainkan banyak klub di Eropa beserta pemainnya yang tampil sesuai dengan apa yang Kamu lihat di layar kaca. Dari kostum, wajah, formasi, manajer, sampai daftar pemain tersedia lengkap.

4. eFootball World

eFootball 2022 menyediakan mode bernama eFootball World. Di sana, Kamu bisa membuat Dream Team dengan mengumpulkan para pemain terbaik sejagat raya. Bukan hanya itu, mode yang merupakan inti dari game ini menawarkan beragam acara live yang bisa Kamu hadiri bersama pemain lain di seluruh dunia.

5. Komunitas yang Berkembang

eFootball 2022 mendukungmu untuk bermain multiplayer dan bertemu dengan para penggemar game ini dari seluruh dunia. Komunitas eFootball luas dan akan terus berkembang. Tidak ada cerita bermain sendiri karena tidak ada teman bermain. Selalu pemain eFootball di luar sana yang sedang mencari tantangan.

Review eFootball PES 2022

 

Kamu pasti sudah memiliki gambaran mengenai penilaian pemain, penggemar setia, dan para kritikus di luar sana mengenai game ini. eFootball 2022 bukan game yang tidak layak dimainkan. Hanya saja ada banyak masalah yang membuat game ini mendapatkan ulasan dan penilaian yang buruk dan memalukan.

Perubahan konsep dari game “konvensional” ke game free to play (F2P) dengan konten premium sebenarnya bukan masalah. Beberapa penggemar setia game ini memang mempermasalahkan hal ini sebagai bagian dari masalah. Namun, sebenarnya tidak ada yang salah dari konsep F2P eFootball 2022.

Yang paling kacau dari game ini adalah kualitas grafis yang ditampilkan. Dengan Unreal Engine 4 sebagai ujung tombaknya, seharusnya eFootball 2022 mampu menampilkan kenikmatan visual dari wajah, kostum, stadion, rumput dan apapun yang ada hubungannya dengan aspek visual. Nyatanya tidak sama sekali.

Tengok saja wajah beberapa pemain yang tidak realistis dengan aslinya atau terlalu halus. Tampilan penonton dalam game layaknya penonton PES atau WE di PS2. Animasi dari beberapa pergerakan dan ekspresi pemain buruk dan sangat konyol. Tidak heran jika banyak meme bertebaran mengenai game ini.

Tampilan stadion adalah aspek visual yang bisa dikatakan impresif. Di luar itu, tidak ada sesuatu yang secara spesifik menarik dari sisi grafis. Bagaimana dengan permainannya? Terdapat beberapa perubahan kontrol yang untuk pemain lama PES membutuhkan beberapa penyesuaian. Bukan hal yang sulit tentunya.

Dari sisi permainan, siapapun harus menyadari jika Konami tidak menampilkan AI dan gameplay yang keren. Para pemain tampak kurang responsif, penentuan posisi bertahan cukup acak, dan beberapa hal dalam permainan, terutama animasinya buruk. Dari passing sampai taktik tidak ada yang berkesan.

Beragam bugs dan error yang muncul di sana bisa jadi adalah penyebab dari buruknyagame ini. Selain gameplay yang mendapatkan kritik, mode dari game ini juga demikian. Untuk mode offline, Kamu tidak mendapat banyak pilihan sampai melakukan beberapa pembelian. UI dari eFootbal 2022 membosankan.

Game yang dirilis di tahun 2021 dengan mesin grafis yang canggih in terasa seperti game yang belum jadi dan layak disebut demo. Bahkan untuk ukuran demo sekalipun, kualitasnya buruk. eFootball PES 2022 seolah melunturkan kejayaan dan kenikmatan game sepak bola ala PES yang sudah dibangun sejak lama.

Konami merilis update dengan judul Season 1 pada April 2022. Update tersebut memang memberi berapa peningkatan kualitas. Sayang, update dari Konami tersebut belum cukup untuk membuat banyak orang berubah pikiran dan kembali memainkan game ini di tahun 2022. Update Season 2 dinanti kehadirannya.

Kelebihan eFootball 2022

 

Sejujurnya, tidak mudah untuk menemukan kelebihan yang ada pada game ini.

1. Konsep Game Memiliki Potensi

eFootball PES 2022 mengusung konsep F2P atau free to play yang memiliki potensi ke depannya. Untuk game olahraga, pemikiran membayar apa yang diperlukan dan diinginkan bisa memberi banyak manfaat, baik untuk para pemain game “minimalis” maupun untuk fanatik yang mampu menghabmburkan uang.

2. Gratis

Beberapa orang bisa tidak setuju dan mendebat gratisnya game ini. eFootball 2022 yang gratis justru memberi keuntungan pada siapapun untuk mencoba memainkan penerus dari seri game PES. Karena gratis, semakin banyak orang memberi respons, semakin baik pula perbaikan yang bisa dilakukan Konami.

Kekurangan eFootball 2022

 

Kekurangan dan kritik yang ada pada eFootball 2022 sangat banyak dan wajib diperbaiki Konami.

1. Banyak Bugs dan Errors

Salah satu definisi game rusak adalah banyak bugs dan errors. Bugs dan errors di eFootball sangat sering muncul dalam berbagai animasi, dari mulai animasi wajah, mencetak gol, menggiring bola, dan masih banyak lagi. Banyaknya bugs dan error di sini membuat game ini sekelas game demo alias belum jadi.

2. Grafis dan yang Buruk

Orang-orang berharap, eFootball PES 2022 menampilkan grafis yang lebih baik dari pendahulunya. Sayangnya tidak, garfis yang ditampilkan terasa datar dan tidak mendetail. Performa game juga tidak mulus dan sulit untuk bisa menikmati game ini dengan 100% mulus. Tidak ada kesan baik dalam hal grafis ini.

3. Mode Permainan Minim

Konami tampaknya mendesaik game ini untuk Anda yang lebih senang bermain multiplayer online. Tidak banyak mode game singleplayer offline yang ditawarkan. Era dimana pemain PES larus di mode Master League atau karier, tampaknya sudah usai. Pengalaman harian akan dihiasi mencari lawan di dunia maya.

4. AI yang Buruk

Slah satu ciri khas game modern adalah AI yang ditampilkan komputer cerdas dan responsif. Hal tersebut sama sekali tidak dilihat di sini. AI yang ditampilkan, baik itu lawan maupun kawan, buruk dan tidak menandakan bahwa eFootbal 2022 adalah penerus dari seri game legendaris PES dan Winning Eleven.

Update eFootball 2022 Season 1 dan Season 2

 

Konami telah merilis update utama pertama untuk game eFootball PES 2022 pada April 2022 lalu. Update yang dinamai Season 1 tersebut menampilkan banyak perbaikan dan beberapa konten baru. Sementara update selanjutnya game eFootball 2022 yang bernama Season 2 akan dirilis Konami pada Juni 2022.

Season adalah update dari Konami untuk eFootball 2022. Ke depannya, akan banyak Season yang akan dirilis oleh Konami. Nantinya, setiap Season akan merilis konten baru sesuai dengan tema yang diusungnya. Selain konten baru, update, dan perbaikan pada gameplay serta performa juga akan tersedia.

Berikut adalah beberapa konten yang tersedia di Season 1.

  • Stunning Kick, Stunning Pass, Stunning Cross, Call for Pressure, Shpulder Charge, Match-up, dll. Konami merilis kontrol dan animasi baru untuk membuat gameplay lebih menarik.
  • Hampir semua aspek dari gameplay permainan (bertahan, menyerang, mengoper, menggiring bola, dll) mengalami peningkatan.
  • Konami menyediakan update untuk Dream Team. Mode tersebut adalah inti dari eFootball dimana di sana Kamu bisa membangun tim impian sesuai dengan filosofi permainanmu.
  • Lisensi resmi dan baru tersedia untuk tim-tim di J-Leagu, MLSPA, dan USLC.

Para pemain eFootball PES 2022 tampaknya memang masih harus bersabar menunggu pengembangan dan perbaikan yang lebih baik dari Konami. Update Season 2 diharapkan mampu meningkatkan kualitas dari game ini. Jika tidak, maka eFootball 2022 akan menjadi salah satu game terburuk sepanjang masa.

Leave a Comment